Text
Cinta 3 Benua : Istanbul, Jakarta, Kairo
Novel cinta 3 benua ini memiliki tema yang bagus dan bahasa yang digunakan sopan. Penulis memberikan perspektif baru tentang cinta. Ada banyak pesan untuk tidak mengumbar cinta sembarang sebelum halal. Novel ini menceritakan seorang pemuda berusaha menjaga dirinya agar tidak menyentuh gadis yang bukan mahramnya, dan Novel ini membuat pembaca miliki jalan cerita yang menarik sehingga si pembaca tidak bosan membaca novel tersebut. Novel ini layak untuk dibaca, karena disini mengajarkan tentang cinta yang sesuai dengan tuntutan Allah serta mengajarkan tentang takdir Tuhan dan menceritakan perjuangan seorang pemuda yang memiliki prinsip “siapa yang jatuh cinta, tetapi dapat menjaga kehormatan dirinya walau harus mati syahid”. -Messi, Penikmat Novel Cinta 3 Benua: Istanbul, Jakarta, Kairo
Sinopsis
Puluhan ribu mil yang dilewati oleh kisah ini tetap terasa amat dekat. Cinta memang tidak diukur oleh satuan mil atau kilometer, sebab demi memeluknya, orang sanggup melakukan perjalanan yang panjang dan tidak masuk akal. Tetapi dari sanalah terbit jutaan energi dan inspirasi. Inilah cerita dari tiga kota di tiga benua. Kairo yang eksotik dan penuh roman, Istanbul yang indah dan melegenda, serta Jakarta kota seribu asa dan impian. Tentang seorang lelaki bernama Faiz, yang berjuang meletakkan cinta pada maqam tertinggi demi menyematkan perempuan di kedudukan paling terhormat. Tentang kapan cinta harus diberi jalannya, kapan mesti di sembunyikan, dan kapan diperjuangkan. Dapatkah Faiz melakukannya??
240022 | 899.221 FAR c | Bosowa School Makassar (800) | Sedang Dipinjam (Jatuh tempo pada2024-11-21) |
Tidak tersedia versi lain